Halaman

Minggu, 30 Desember 2012

Penggunaan Media Pada HTML

Peranan Media Dalam Web

Media memberikan peranan penting dalam halaman Web. Banyak website menggunakan media untuk menarik perhatian pengunjung.

Media tersebut tidak harus berasal dari website itu sendiri, tetapi juga dapat menggunakan media yang sudah tersedia. Contohnya seperti : Musik, Video, dan yang sedang trend saat ini adalah media Social Networking.

Penggunaan Validasi Form HTML Dengan Javascript

Javascript merupakan bahasa pemograman yang dipanggil pada suatu event tertentu untuk memberikan fungsi yang dideklarasi pada halaman web.

Javascript dapat diletakkan secara internal pada halaman html diantara tag <script> </script> atau dibuat pada file eksternal, seperti pembuatan file css eksternal dengan menambahkan tag <link rel=“nama_file”> untuk pemanggilan file.

Rabu, 19 Desember 2012

Penggunaan List Pada Website Dengan HTML

Ada 3 jenis list yang dapat kita gunakan dalam html, antara lain:
  • Ordered list merupakan list yang memiliki urutan tingkatan tertentu.
  • Unordered list merupakan list yang tidak memiliki urutan tertentu.
  • Definition list merupakan list yang mengandung definisi dari kata yang dimaksud.

Perkenalan HTML


HTML, atau Hyper Text Markup Language, berbeda atau tidak sama dengan bahasa pemograman. HTML berkaitan dengan kegiatan membuat tampilan webpage atau halaman web. Jika HTML digabungkan dengan XML/eXtended Markup Language, maka akan menjadi XHTML/eXtensible Markup Language. Pada dasarnya, HTML dan XHTML memiliki konsep yang sama. Hanya saja XHTML memiliki format yang lebih rapi atau “well-format”. Jika ditambah dengan CSS/Cascading Style Sheet, maka tampilan webpage akan semakin atraktif.

Webpage dapat dibuat dengan 2 cara, yaitu dengan pure text (menggunakan Notepad, Notepad ++), dan dengan graphic editor (menggunakan Dreamweaver, Netscape, Frontpage).

Navigasi Pada Website dengan HTML


Navigasi pada website dapat dikatakan sebagai sebuah petunjuk jalan atau peta dari website tersebut. Ciri-ciri navigasi yang baik adalah sebagai berikut:
1. Perencanaan dibuat dari umum ke khusus (Konsep Tree-View)
2. Singkat, Tepat, dan Jelas (The Three-Click Rule)
3. Posisi yang Konsisten
4. Tampilan Navigasi Yang Mencolok
5. Memiliki Penunjuk Dimana Pengunjung Berada

Penggunaan Frame Pada Website dengan HTML

Frame, merupakan salah satu bagian dari HTML yang dapat digunakan untuk menampilkan beberapa file .html dalam satu jendela browser. Frame ibarat bingkai, sementara file .html menjadi foto-foto yang akan dimasukkan kedalam bingkai tersebut.

Penggunaan Form Pada Website dengan HTML

Tujuan Formulir atau biasa disebut sebagai Form dalam web adalah untuk memasukkan elemen-elemen yang biasa digunakan untuk mengisi formulir secara tertulis, hanya saja ini digunakan berbasiskan web.
Jenis - jenis input dalam sebuah form ada bermacam-macam, antara lain:

Penggunaan Gambar BMP, JPG, PNG, dan GIF Pada Website dengan HTML

Sebelum mengetahui lebih lanjut mengenai definisi masing-masing tipe gambar, berikut adalah beberapa peranan gambar dalam web:
  • • Menyampaikan Informasi kepada pengunjung
  • • Memberikan kontribusi pada keseluruhan tampilan dan nuansa dari Web
  • • Gambar merupakan salah satu elemen kunci dari desain halaman

Ada 4 jenis gambar yang paling sering digunakan pada website, antara lain:

 

10 Add-on Firefox Paling Berguna Untuk Web Designer

Banyak sekali add-on Firefox yang dapat mengoptimalkan fungsionalitas inti dari browser. Tipe-tipe add on yang akan anda temukan memiliki range kegunaan yang sangat luas, mulai dari alat produktivitas yang memonitor waktu yang anda habiskan di internet, hingga alat sosial media yang memberikan anda kenyamanan dalam menggunakan pelayanan popular seperti Twitter dan Facebook.

Browser Firefox merupakan pilihan populer bagi para web designers, dan sangat banyak add-on yang dapat membuat pekerjaan dapat dikerjakan dengan lebih efisien. Berikut adalah 10 yang paling direkomendasikan, add-on firefox untuk para web designer.

Web Designer, Web Developer, dan Web Master

Kebanyakan orang selalu berpedapat bahwa web designer, web developer dan webmaster adalah sama. Apakah benar? Dibawah ini akan kita ulas perbedaan antara ketiganya. Dimana letak perbedaan yang sebenarnya?

Web Developer

Web developer adalah seseorang yang menciptakan aplikasi berbasis web dengan menggunakan bahasa pemrograman. Pada dasarnya, web developer membuat berbagai hal “terjadi” pada sebuah website. Peran web developer adalah sebagai penghubung dari semua sumber daya yang akan digunakan pada sebuah website, mulai dari pemanggilan database, membuat halaman website yang dinamis, hingga mengatur cara pengunjung untuk berinteraksi dengan elemen-elemen dari website tersebut.
Seorang web developer yang handal akan terbiasa dengan bahasa pemrograman, baik itu di sisi server ( server-side scripting ) maupun disisi client ( client-side scripting ). Dan jangan lupa dengan aspek database yang akan digunakan. Berikut adalah bagian aplikasi yang harus dipahami oleh seorang web developer.
• Client-side: JavaScript
• Server side: ASP, ASP.NET, Java, Perl, PHP, Python, Ruby, dsb.
• Databases: MySQL, Oracle, dsb.
Aspek tampilan menjadi sisi yang agak “terpinggirkan” oleh web developer. Pada umumnya setelah scripting dari aplikasi web telah selesai dibuat, web developer akan menyerahkan pekerjaannya kepada web designer untuk menciptakan tampilan yang baik.